Bagaiman Cara Merawat Baterai Laptop Yang Benar ~ Bagi pengguna laptop, baterai merupakan perangkat yang begitu penting sebab daya tahan baterai yang lama sangat diperlukan apalagi jika kita hendak berpergian membawa laptop dan tidak menggunkan arus listrik, tentu saja ketahanan baterai laptop yang kita gunakan sangat dibutuhkan agar laptop dapat bertahan lama hidup.
Seringkali kita jumpai baterai laptop yang digunakan oleh banyak orang tidak dapat bertahan lama, bahkan ketika digunakan tanpa terhubung ke arus listrik alias hanya menggunakan baterai saja maka yang terjadi adalah baterai tersebut hanya dapat bertahan kurang dari setengah jam atau bahkan kurang dari 10 menit, untuk itulah kita perlu memperhatikan perawatan pada baterai laptop yang kita gunakan agar mempunyai daya tahan yang lama.
Untuk menjaga dan merawat baterai laptop agar awet dan tahan lama dibawah ini akan diberikan beberapa tips.
1. Untuk setiap laptop baru sangat disarankan untuk mencharger baterai kurang lebih selama 4-8 jam. Gunanya adalah untuk membuat baterai mencapai tegangan floatting battery. Karena pada saat kita membeli laptop, kita tidak mengetahui dengan pasti sudah berapa lama laptop itu tersimpan.
2. Banyak orang mengira bahwa memasang adaptor atau melakukan charger pada saat menggunakan laptop bisa membuat battery menjadi gembung atau soak, anggapan tersebut ternyata salah karena pada sistim komputer telah dilengkapi dengan fitur Control Battery sehingga pada saat baterai terisi penuh maka akan otomatis baterai laptop tidak akan mengisi lagi.
Dengan adanya fitur control battery maka pada saat baterai anda dalam kondisi penuh, maka laptop akan mengalihkan penggunaan daya menggunakan daya listrik atau tidak lagi menggunakan baterai. Sehingga dalam kasus ini sangat jarang ditemukan baterai yang menggembung.
3. Banyak juga pengguna laptop yang merasa tanggung untuk mencharger laptop mereka mungkin karena banyak faktor, baik yang sedang tanggung menulis, bermain game, dan lain-lain. Alhasil laptop akan kehabisan daya dan mati.
Sebenarnya hal ini akan menimbulkan banyak efek-efek yang kurang baik terhadap baterai (Cycle Count), jadi sangat disarankan untuk segera melakukan charger apabila daya baterai sudah berada pada posisi atau kurang dari 15 %.
4. Kebanyakan pengguna laptop akan merasa khawatir bila menggunakan baterai sambil melakukan charger akan berdampak buruk terhadap baterai, tentu saja anggapan tersebut salah karena menggunakan daya listrik langsung tanpa memasang baterai pada laptop sungguh sangat berpotensi.
Karena apabila tiba-tiba arus listrik dirumah anda mati maka bisa jadi dampaknya akan sangat buruk pada laptop anda, sudah pasti pada saat listrik mati laptop anda juga akan mati tanpa adanya sebuah peringatan, ini jelas dapat menyebabkan kerusakan pada komponen laptop seperti hardisk, sistim operasi dan komponen lainnya.
5. Disarankan kepada anda untuk tidak membuka aplikasi yang berat atau menggunakan sumberdaya yang berlebih khusunya apabila laptop anda telah berada pada posisi kurang daya seperti kekuatan baterai kurang dari 5% dan sebagainya.
6. Bila anda sedang menggunakan laptop, usahakan untuk mencari alas atau pijakan yang memungkinkan sirkuasi udara seperti cooler atau fan laptop. Karena apabila sirkulasi udara tidak berjalan dengan baik, laptop akan menghasilkan panas berlebih yang tentunya tidaklah baik untuk baterai anda.
7. Lakukan pengaturan dari sistim komputer anda agar pemakaian daya baterai dapat berjalan efisien seperti dengan mengaktifkan fitur Power Saver dengan demikian tentu saja akan memperpanjang daya tahan hidup baterai anda.
Demikian ulasan Bagaiman Cara Merawat Baterai Laptop Yang Benar untuk kita ketahui agar baterai laptop yang kita gunakan dapat bertahan lebih lama, sehingga akan sangat membantu kita apabila laptop digunakan tanpa adanya arus listrik.
Sekian artikel Bagaiman Cara Merawat Baterai Laptop Yang Benar terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini semoga bermanfaat.
pemakaian & usia batre juga kayanya pengaruh pa 🙂 soalnya kalau udah 2 taunan & ampir tiap hari dipakai rata2 batrenya rusak/bocor.
thanks gan buat tips merawat baterai laptopnya…
heri@ sama” gan.. terimkasih juga sudah berkunjung ke blog sederhana ini.. 🙂