Nokia telah resmi mengumumkan jika Ramzi Haidamus, yakni sebagai Presiden Nokia Technologies serta anggota Tim Kelompok Kepemimpinan perusahaan, bakal resign dari Nokia, terhitung dari tanggal 1 September 2016.
Selama 2 tahun mendedikasikan jasanya di Nokia, Ramzi sudah banyak mengelola bisnis hak paten milik Nokia.
Tidak hanyas itu, ia juga bertanggung jawab pada kesepakatan Nokia terhadap HMD Global, sebagai upaya Nokia agar kembali ke pasar ponsel.
“Ramzi sendiri sudah menciptakan fondasi yang begitu kuat di Nokia Technologies. Dibawah racikannya, bisnis lisensi paten Nokia sudah mengalami perkembangan,” tuturs Rajeev Suri, CEO Nokia.
Dan untuk sementara waktu, Nokia sudah menunjuk Brad Rodrigues, Kepala Strategi dan Pengembangan Bisnis di Nokia Technologies.
Ramzi mengaku merasa bangga atas pencapaiannya tersebut di Nokia sampai saat ini. Ia juga mengaku tertantang untuk mencari peluangbaru.
Demikian seperti di lanasir dari Tele Analysis beberapa waktu lalu.