Cara Repair Windows 7 Dengan Flashdisk | Perangkat komputer berupa apapun itu baik laptop, notebook, ataupun komputer pasti tidak bisa lepas dari berbagai masalah. Karena komputer sendiri selalu digunakan dalam kegiatan sehari-hari, sehingga wajar saja jika kadang kita harus mengalami beberapa kasus seperti sistem windows yang rusak contohnya.
Dalam artikel ini kita akan membahas bagaimana cara repair Windows 7 dengan flashdisk. Tips ini tentunya hanya bisa digunakan untuk pengguna komputer yang memakai sistim operas Windows 7.
Baiklah sobat langsung saja to the point, berikut cara repair Windows 7 apabila sobat menggunakan CD/DVD.
– Klik Start pada menu Windows lalu ketikkan system repair disc pada kotak pencarian. Lalu masukkan CD atau DVD.
– Pilihlah CD ataupun DVD ketika kotak dialog terbuka dan pilih Create Disc. Kemudian kita hanya tinggal menunggu hingga prosesnya selesai.
Cara tersebut bisa dilakukan apabila komputer kamu memiliki DVD/CD room. Namun bagaimana dengan kamu yang tidak memilikinya di komputer? Tenang saja, kita bisa menggunakan flashdisk. Caranya adalah seperti berikut ini:
1. Gunakan laptop atau komputer lain yang ada CD room untuk dapat melakukan pembuatan file CD repair windows 7 lalu memindahkannya ke flashdisk.
2. Atau, kita bisa mengunduh file image (.iso) yang bisa dicari dengan mudah.
3. Kini saatnya untuk lanjut ke tahap pembuatan sistem repair dengan flashdisk dengan melakukan pembuatan flashdisk bootable terlebih dahulu.
4. Sambungkan flashdisk (kalau bisa kosong) ke komputer, lalu klik menu start lalu pilih run dan ketikkan cmd dan Enter. Ketikkan DISKPART pada jendela yang telah terbuka dan tekan Enter.
Ketikkan lagi LISTDISK dan lihat nomor partisi flashdisk di komputer. Jika disitu terterea DISK3 maka kita tinggal ketikkan SELECT DISK3 kemudian tekan Enter.
5. Masukkan nomor disk kita yang terdeteksi tadi. Kemudian ketikkan rangkaian perintah berikut ini: CLEAN, CREATE PARTITION PRIMARY, SELECT PARTITION 1, ACTIVE.
Setiap selesai mengetikkan satu perintah kita harus menekan Enter misalnya; CLEAN lalu tekan Enter, dan seterusnya.
6. Setelah semua selesai ketikkan lagi FORMAT FS=NTFS dan Enter. Setelah flashdisk selesai diformat, ketikkan ASSIGN dan Enter. Lalu ketikkan lagi EXIT dan Enter.
7. Copy-kan file (.iso) yang telah didownload tadi. Untuk bisa membuka file, kita bisa menggunakan WinRar dan ekstrak isi file tersebut terlebih dahulu sebelum kemudian dipindahkan atau di copy ke flashdisk yang sudah bootable tadi.
8. Maka setelah proses ini selesai, kita bisa booting dari flahsdisk dan menggunakan sistem repair dengan lebih leluasa.
Manfaat Repair Windows 7 dengan Flashdisk
Beberapa manfaat dengan membuat sistem repair dengan flashdisk seperti dibawah ini:
a. Lebih praktis
Jika kita memiliki sistem repair pada flahsdisk maka kita bisa menggunakannya untuk mengatasi berbagai masalah pada PC khususnya pada sistem operasi Windows 7 secara lebih praktis.
Hanya tinggal menyambungkan flashdisk ke port komputer dan proses perbaikan bisa dilakukan dengan mudah.
b. Usable
Flashdisk bisa digunakan dalam kompi jenis apapun baik yang memiliki CD/DVD Room ataupun yang tidak memilikinya. Sehingga kegunaannya bisa lebih luas.
Beberapa masalah pada windows 7 yang seringkali terjadi adalah berkas sistem mengalami kerusakan sehingga terkadang komputer kita mengalami proses booting berkali-kali dan itu pasti sangat mengganggu.
Jadi apabila kita mengalami masalah pada Operating System Win 7 maka tidak ada salahnya untuk mencoba mempraktekkan cara repair Windows 7 dengan flashdisk yang telah disebutkan diatas.
Ini sangat berguna khususnya bagi pengguna yang tidak memiliki CD room di komputer dan ingin membuat proses perbaikan atau repair menjadi lebih efisien.
Jangan lewatkan:
- Mengatasi Baterai Laptop Yang Cepat Habis Saat Internetan
- Sekelompok Mahasiswa Membuat Robot Ikan Menyerupai Sotong !!
- 5 Motor Bekas Paling Laku di Internet
- Daftar Nama Domain Internet Termahal di Dunia