Cara Memperkecil Ukuran File PDF ~ Ada banyak cara yang dapat di lakukan untuk memperkecil ukuran file pdf, mulai dari menggunakan tools offline hingga memanfaatkan layanan online yang banyak tersedia di internet. Mengkompres atau reduce ukuran file pdf terkadang begitu penting khususnya jika file pdf anda hendak di upload ke internet untuk berbagai tujuan.
Jika ukuran file pdf anda terlalu besar, waktu yang di butuhkan untuk proses upload akan memakan waktu yang cukup lama. Lebih lanjut file pdf yang berukuran besar juga akan menggunakan bandwith internet yang lebih banyak, tak jarang juga seringkali kita di haruskan untuk mengupload file pdf yang berukuran kecil dengan size tertentu.
Mengkompres file pdf secara online bisa saja membuat kerahasian data anda menjadi tidak aman karena file tersebut akan di upload terlebih dahulu ke hosting internet. Hal ini tentu harus kita pertimbangkan khususnya jika data pdf anda berisi file rahasia yang seharusnya tidak bisa di baca orang lain sacara bebas.
Nah, di sinilah pentingnya kita melakukan kompresi file pdf guna mendapatkan ukuran yang lebih kecil dan bebas di gunakan tanpa terkoneksi ke internet. Untuk kali ini kita akan melakukan kompres file pdf dengan tool atau software ofline yaitu menggunakan File Minimizer Suite 7.0.
Saya lebih senang menggunakan tools ofline karena tidak mengharuskan kita untuk selalu terhubung ke internet, sehingga kapan saja pun anda tetap bisa memperkecil file pdf tanpa harus ketergantungan dengan koneksi internet.
Namun demikian jika anda orang yang selalu online, menggunakan layanan dari internet untuk memperkecil file pdf dapat juga anda coba, silahkan kunjungi salah satu situs di bawah ini.
http://smallpdf.com/compress-pdf
https://online2pdf.com/pdf-reduce-size
Kembali ke ulasan di atas untuk memperkecil file pdf ofline dengan File Minimizer Suite 7.0 pertama download dulu softwarenya pada link di bawah ini.
Download File Minimizer Suite 7.0
Jika download seudah selesai, sekarang install software tersebut hingga complete. Untuk memperkecil file pdf, sekarang jalankan File Minimizer Suite 7.0 dan klik Open Files untuk memilih file pdf yang akan di perkecil ukurannya. Untuk menjalankan proses kompress file, klik Optimize Files. Lihat gambar berikut ini.
Jika proses optimaze tersebut sudah selesai, sekarang klik View Files untuk membuka file pdf yang sudah di kompres. Dari percobaan optimaze di atas, bisa anda lihat dari file sebelumnya hingga proses optimize file di lakukan bisa berkurang atau reduction hingga 86.4%, sangat bagus bukan?.
Demikian artikel Cara Memperkecil Ukuran File PDF semoga dapat membantu anda khususnya bagi yang sedang mencari tools untuk memperkecil ukuran file pdf.
The previous article must read, Apa Itu Jailbreak iPhone
Makasih min tutornya,,sangat membantu
Kalau misalnya kita ingin mengubah file Word ke PDF bisa ??
makasih banyak min, sangat membantu