Cara Kerja Mouse Wireless Komputer ~ Mouse merupakan salah satu perangkat keras komputer yang keberadaanya penting bagi semua pengguna komputer.
Seperti kita ketahui mouse di gunakan untuk menggerakkan pointer atau kursor pada layar monitor.
Dalam dunia komputer mouse di sebut juga sebagai pointer atau alat penunjuk yang pada dasarnya memiliki 3 fungsi utama seperti melakukan klik kanan (right click), klik kiri (left click) serta menggulung layar (scrool.)
Mouse juga dianggap sebagai piranti penting karena termasuk salah satu bagian dari input device pada sistim operasi berbasis GUI.
Perkembangan teknologi hardware komputer selalu mengalami perubahan yang signifikan, tak ketinggalan mouse juga melakukan beberapa perubahan demi memberikan kenyamanan serta fleksibilitas pada semua penggunanya.
Jika dahulu mouse yang kita temui umumnya menggunakan kabel untuk dapat tersambung ke komputer, maka saat ini mouse telah mengalami kemajuan teknologi dengan menggunakan wireless (gelombang radio) sebagai jalur koneksi.
Artikel terkait: Jenis- Jenis Mouse Komputer
Dengan memanfaatkan mouse wireless (nirkabel), penggunaan kabel tidak di butuhkan lagi. Cukup dengan mlakukan plug device wireless ke salah satu usb port komputer atau laptop anda, maka mouse otomatis akan mendeteksi dan konek dengan komputer.
Tidak hanya menggantikan penggunaan kabel, adanya wireless pada teknologi mouse membuat pengguna komputer lebih leluasa bergerak karena mouse wireless bisa di gunakan dengn jarak yang agak jauh atau beberapa meter dari komputer.
Cara Kerja Mouse Wireless
Mouse wireless atau dikenal juga dengan mouse laser (sensor) mempunyai cara kerja menggunakan sinar inframerah yang jauh lebih praktis di banding tipe mouse konvensional.
Berhubung mouse wireless tanpa kabel atau tidak di aliri listrik, maka mouse wireless biasanya menggunakan batterai kecil yang banyak di jual dan di pasang di dalam mouse wireless.
Ketika anda menggerakkan mouse wireless maka sensor akan bekerja dan mengirimkan sinyal ke device wireless yang telah anda plug di port usb, kemudian sinyal tersebut akan di kirimkan ke komputer sebagai perintah masukan.
Kepekaan mouse wireless dalam mendeteksi citra adalah sekitar 5.8 megapixel atau setara 2 kali lipat dari kepekaan mouse optik.
Dalam hal ketelitian, mouse optik di ketahui memiliki 600-800 dpi. Ini berbeda jauh dengan mouse wireless yang mempunyai kepekaan antara 800-2000dpi.
Oleh karena itu mouse wireless sangat cocok kita gunakan, karena saat ini keberadaan mouse teknologi wireless sudah marak di jual.
Dibalik canggihnya teknologi mouse wireless tentu saja selalu ada kekurangan, selain dari segi harga yang jauh lebih mahal dari mouse kabel, anda juga harus membeli baterai untuk di pasang di mouse wireless.
Walaupun baterai biasa mudah di temukan dan harganya murah, namun kamu harus mengganti baterai tersebut secara berkala mengingat daya tahan baterai biasa hanya mampu bertahan beberapa bulan saja.
Kebetulan penulis juga menggunakn mouse wireless, baterai biasanya akan mengalami lowbath setelah 2 atau 3 bulan pemakaian, untuk bisa mengguankan kembali maka kita harus beli baterai baru kembali untuk di pasang di dalam mouse wireless agar dapat bekerja.
Dari segi harga, mouse wireless di bandrol seharga Rp 60.000 sampai dengan Rp 200.00 saja. Cukup murah kan?
Untuk melihat beragam jenis dan bentuk serta harga mouse wireless anda bisa cek langsung di situs lazada.co.id atau bhinneka.com
Oke, sekian artikel Cara Kerja Mouse Wireless Komputer semoga bermanfaat untuk anda. Silahkan berkomentar jika anda ingin mendiskusikan perihal cara kerja wireless komputer.
terimakasih artikelnya bang, sangat membantu. 🙂