patartambunan.com                                          

Loading...

Cara Blokir Website Dengan Mudah

Cara Blokir Website Dengan Mudah ~ Jika pada postingan sebelumnya kita telah mengulas bagaimana membuka situs yang di blokir, maka untuk postingan kali ini akan menjelaskan bagaiman cara memblokir beberapa situs yang tidak di inginkan untuk di akses.

Cara Blokir Website Dengan Mudah

Seiring dengan perkembangan teknologi internet, saat ini telah membuat banyak orang menjadi ketagihan untuk surfing baik itu untuk sekedar membuka facebook, twitter, email, membaca berita, mencari artikel, ataupun untuk tujuan komersil.

Seakan tak peduli dengan waktu dan kondisi, terkadang mereka yang bekerja pada saat jam kerja sekalipun tetap saja ingin terhubung ke internet hanya untuk sekedar melihat update facebook, twitter dan sosial media lainnya yang lagi trend saat ini.

Membuka situs sosial media seperti facebook, youtube memang tidak ada salahnya, tapi jika itu di lakukan terlalu sering pada saat jam kerja mungkin akan sedikit menggangu konsentarsi dan mungkin juga akan melalaikan pekerjaan.

Untuk itulah memblokir beberapa website terkadang perlu dilakukan khususnya di kantor-kantor tempat bekerja. Dibawah ini akan dijelaskan beberapa cara bagaiman memblokir website yang tidak diinginkan.

1# Cara pertama kita akan  melakukan blokir situs tanpa bantuan software, yaitu dengan memblok langsung dari dalam sistim komputer.

Caranya sangatlah mudah, anda boleh buka windows explorer anda atau langsung saja buka drive C:\ di komputer anda, kemudian pergi ke folder Windows cari dan buka folder System32 kemudian buka lagi folder drivers dan buka lagi folder etc disana boleh anda lihat sebuah file yang bernama host bukalah file host tersebut dengan cara klik kanan dan buka menggunakan Notepad anda disana boleh anda tambahkan situs yang ingin anda blokir.

Untuk lebih mudahnya berikut directory dari file host C:\Windows\System32\drivers\etc

Seperti katakanlah saya ingin memblokir situs www.facebook.com maka di file host tersebut boleh saya tambahkan 127.0.0.1 www.facebook.com begitu juga jika anda ingin menambahkan situs lainnnya untuk di blokir caranya selalu tambahkan 127.0.0.1 kemudian spasi dan ketikkan nama situs yang ingin anda blokir seperti 127.0.0.1 www.youtube.com setelah selesai anda tambahkan jangan lupa untuk menyimpan file tersebut, dan sekarang situs yang anda tambahkan di filehost tersebut sudah diblokir. 

Penggunaan ip address 127.0.0.1 merupakan  ip address default dari komputer kita, berikut scrreenshot  dari file host yang sudah di setting, klik untuk melihat ukuran penuh.

setting-file-host-untuk-blokir-situs

Untuk mengetesnya buka browser adna, dan coba buka situs www.facebook.com maka anda sudah tidak bisa membuka situs tersebut alias sudah di blokir, lihat gambar berikut ini, klik gambar untuk melihat ukuran penuh.

blokir-situs-dari-file-host

Nah mudah bukan memblokir situsnya?

2# Cara kedua jika komputer anda dikhususkan untuk digunakan anak dibawah umur anda boleh menggunakan layanan DNS seperti Nawala DNS.

Nawala DNS menerapan layanan DNS yang bebas digunakan oleh pengguna akhir atau penyedia jasa internet untuk mendapatkan akses internet bersih dan aman. Nawala telah memblokir situs yang dianggap melakukan scam mengandung virus/malware, situs perjudian, situs porno dan situs yang melanggar aturan lainnya.

Anda boleh mengganti DNS Servers anda dengan menggunan DNS Server dari nawala, berikut DNS servers dari Nawala.

DNS #1 : 180.131.144.144
DNS #2 : 180.131.145.145

Jika anda masih kurang paham bagaimana cara mengganti DNS Server komputer, anda boleh baca di postingan Bagaimana Cara Mengganti DNS Server Komputer

3# Cara yang ketiga  adalah dengan menggunakan sistim Proxy, anda bisa dengan mudah memblok situs yang ingin anda blokir dan situs mana saja yang bisa untuk dibuka, dengan menggunakan proxy pengaturan akses ke situs internet akan lebih mudah dilakukan, untuk mendapatkan sofware proxy anda boleh searching dari google dulu dengan kata kunci software proxy.

Demikian ulasan Cara Blokir Website Dengan Mudah untuk kita ketahui agar penggunaan situs dapat digunakan dengan bijak, dan tidak mengganggu aktivitas kerja dan sebagainya.

Sekian dulu artikel Cara Blokir Website Dengan Mudah terimaksih sudah berkujung dan membaca artikel ini semoga bermanfaat bagi mereka yang membutuhkannya.

Share This -->

7 Comments

Add a Comment
    1. apanya yang mati mbak dhania.. ^_^

  1. Buka situs yang diblokir operator/ISP Speedy, Fastnet, Telkomsel, XL, 3 (Three,
    Tri), Indosat. Buka blokir internet positif
    dan Nawal dengan VPN.
    VPN murah US dan Singapore.
    Buka blokir nawala

  2. Mantep gan, blognya , Mampir juga ke blog ane ya

  3. It’s awesome to pay a visit this web site and reading the views of all
    friends on the topic of this post, while I am also eager of getting familiarity.

  4. kalau access denied gimana ya gan? cara ubah permission nya dimana?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.

Trik Komputer Gratis © 2015